Kegiatan Kelas Ibu Hamil di Wilayah Kerja UPTD Puskesmas Tapen
UPTD Puskesmas Tapen | 02 Agustus 2024 - Pada hari ini Jum'at, 02 Agustus 2024, UPTD Puskesmas Tapen telah melaksanakan Kegiatan Kelas Ibu Hamil oleh Bidan Wilayah Kerja Desa Tapen dan Desa Kalitapen.
Tujuan kelas ibu hamil adalah meningkatkan pengetahuan, merubah sikap dan perilaku ibu agar memahami tentang kehamilan, perubahan tubuh dan keluhan selama kehamilan, perawatan kehamilah, persalinan, perawatan nifas, KB pasca persalinan, perawtan bayi baru lahir, gizi seimbang selama kehamilan, mitos / kepercayaan / adat istiadat setempat, penyakit menular seksual dan akte kelahiran.
Nah, berikut manfaat - manfaat yang bisa diperoleh dengan mengikuti kelas ibu hamil :
- Bertemu dengan fasilitator yang biasanya adalah bidan dan / petugas kesehatan lainnya, yang berpengalaman dan memiliki keahlian seputas kehamilan. Apabila Ibu hamil memiliki pertanyaan atau kekhawatiran mengenai kehamilan, tidak perlu malu atau sungkan untuk mengajukan pertanyaan karena Ibu hamil bertanya pada sumber yang tepat.
- Ibu hamil akan dibekali pengetahuan seputar :
- Keluhan - keluhan yang sering dialami ibu hamil, termasuk perubahan fisik dan emosional. apabila Ibu hamil khawatir dengan kondisi tertentu yang dialami dalam masa kehamilan, bisa memastikan apakah hal-hal tersebut merupakan sesuatu yang wajar atau lumrah.
- Mitos dan fakta pada proses kehamilan - banyak mitos yang beredar dan perlu diluruskan. Petugas kesehatan akan memberikan penjelasan medis mengenai hal-hal yang dianggap tabu, juga mana yang perlu Ibu hamil khawatirkan atau sekedar mitos belaka.
- Pencegahan penyakit dan komplikasi kehamilan - mulai dari Infeksi Menular Seksual (IMS), HIV/AIDS, cara pencegahan HIV/AIDS pada ibu hamil, Kurang Energi Kronis (KEK), Anemia (Kurang Darah) dan tanda bahaya pada kehamilan ataupun persalinan.
- Informasi dimana mendapatkan fasilitas pelayanan kesehatan. Sehingga bila tanda-tanda yang disebutkan pada poin di atas dijumpai pada ibu hamil, Ibu hamil bisa mendapatkan penanganan lebih cepat dan aman.
- Sarana mendapat teman - Tentu menyenangkan jika memiliki teman bicara dan berbagai selama masa-masa penting ini. Sesama ibu hamil akan saling bertukar pengalaman serta saling menyemangati mengenai kehamilan masing-masing.
Harapan dilaksanakannya kelas ibu hamil ini supaya dapat menekan Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB) serta proses kehamilan seluruh ibu hamil di wilayah kerja UPTD Puskesmas Tapen dapat berjalan dengan normal tanpa komplikasi. Salam Sehat... :)